You must have JavaScript enabled in order to use this theme. Please enable JavaScript and then reload this page in order to continue.
Loading...
Logo Desa Tista
Tista

Kec. Kerambitan, Kab. TABANAN, Provinsi BALI

Penyelenggaraan Bulan Bahasa Bali VII Warsa 2025 di Desa Tista

Kasi dan Kaur Tista 25 Februari 2025 Dibaca 63 Kali
Penyelenggaraan Bulan Bahasa Bali VII Warsa 2025 di Desa Tista
Desa Tista~Kegiatan hari Selasa, tanggal 25 Pebruari 2025.
Bulan Bahasa Bali VII Warsa 2025.
 
Pada Bulan Bahasa Bali VII Tahun 2025 mengangkat tema "Jaga Kerthi-Jagra Hita Samasta" yang bermakna Bulan Bahasa Bali merupakan altar pemuliaan Bahasa, Aksara, dan Sastra Bali, sebagai sumber kesadaran menuju harmoni semesta raya.
Sedangkan Maskot Bulan Bahasa Bali VII Tahun 2025 adalah "Bedawang Nala" yang merupakan keseimbangan alam semesta.
 
Mari kita bersama-sama melestarikan bahasa, aksara, dan sastra Bali dengan semangat dan kebanggaan!
Pemerintah Desa Tista bersama dengan Desa Adat bersama-sama mengadakan acara bulan bahasa di wantilan Desa Tista dengan mengadakan berbagai perlombaan kreativitas dan budaya pada hari Selasa, tanggal 25 Pebruari 2025 seperti:
1. Lomba Masatua Bali
2. Lomba Nyurat Aksara Bali
3. Lomba Megending Bali
4. Lomba pidato Berbahasa Bali dari Prajuru adat masing-masing banjar.
 
Acara ini dihadiri oleh perwakilan dari Pemerintah Kecamatan Kerambitan, Koordinator Penyuluh Bahasa Bali Kec. kerambitan, Pendamping Desa, ketua BPD dan LPM, Perbekel Desa Tista Bapak I Made Suardana Putra, Ketua TP.PKK Desa Tista Komang Yuli , Penyuluh Agama Hindu, Babinsa dan Babinkamtibnas, Perwakilan dari Pokdarwis Desa Wisata Tista, Bumdes, Kepala SD 1 Tista, Kepala TK dan KB Sandhi Reka Desa Tista, dan ketua Lansia Werdha Sejahtera, Perangkat Desa Tista, Juri Lomba Bulan Bahasa.
Serta dimeriahkan oleh para Lansia, anak2 Tk, paud SD, PKK Desa Tista dan Pakis Desa Adat Tista.

APBDes 2025 Pelaksanaan

APBDes 2025 Pendapatan

APBDes 2025 Pembelanjaan