
Desa Tista~Kegiatan hari Kamis, tanggal 27 Pebruari 2025.
Telah dilaksanakan Rapat Akhir Tahun Bumdes Sari Merta Desa Tista yang dilaksanakan di ruang rapat kantor dan dihadiri oleh Perbekel Desa Tista I Made Suardana Putra , Perangkat Desa, Badan Pengawas Bumdes Sari Merta Komang Yuli , Ketua BPD dan LPM, Babinsa, Babinkamtibnas, Pendamping Desa, Pengelola Desa Wisata Tista , Bidan Desa, dan Para Nasabah BUMDes Sari Merta Desa Tista.
Dalam RAT ini disampaikan oleh Direktur BUMDes Sari Merta Ibu Putu Dewi Sri Megawati bahwa tahun ini seperti tahun-tahun sebelumnya sudah memberikan PAD kepada Pemerintah Desa Tista dan untuk meningkatkan PAD di tahun ini akan dilakukan kembai beberapa strategi pengembangan di bidang modal dan pemasaran logistik melalui online kembali, serta menambah unit di bidang Pertanian dan Desa Wisata.
Diakhir acara, dilakukan penyerahan PAD dari BUMDes kepada Pemerintah Desa Tista, dan penyerahan souvenir kepada para nasabah BUMDes Sari Merta.


